Senin, 04 Juli 2016
Fitur Baru iOS
Senin, 04 Juli 2016
by
Unknown
Fitur Baru iOS yang Bikin Pengguna Android Pindah ke iPhone
Pada perhelatan akbar Worldwide Developers Conference (WWDC) 2016, Apple telah mengumumkan banyak hal besar. Di antaranya perbaikan dan fungsionalitas untuk platform WatchOS, MacOS, tvOS, tentu saja segudang fitur baru iOS 10 yang pasti tak kalah keren dengan OS Android N terbaru.
Ya, perubahan besar hadir pada iOS untuk pengguna iPhone dan iPad dengan beragam peningkatan fitur.kamu pasti penasaran kan?
berikut adalah beberapa fiture iOS yang buat kamu mungkin akan mengganti ponsel semartphonemu
1. Shortcut Kamera Baru
Biasanya untuk membuka kamera dari layar kunci, kamu harus mengusap ikon kamera ke atas. Nah di iOS 10, jalan pintas kamera di layar kunci dapat diakses dengan mengusap ke kanan atau ke kiri. Ini adalah perubahan kecil, tapi cukup signifikan hasilnya.
2. Raise To Wake
Ini fitur keren iOS 10 yang pasti bikin para pengguna smartphone Android merasa iri yakni Raise to wake. Nantinya pengguna iPhone enggak perlu lagi repot-repot menekan tombol power atau tombol home untuk membangunkan layar. Pasalnya, dengan memanfaatkan sensor gyroscope dan accelerometer, layar iPhone bakal bangun sendiri. Misalnya iPhone di meja, ketika kamu ambil maka layar iPhone langsung aktif dalam tampilan locksreen. Keren banget kan?
3. Dukungan Widget
Apple akhirnya menemukan cara yang benar-benar menarik untuk membuat widget di iOS. Bukan sekedar widget biasa seperti yang ada di Android, widget iOS jauh lebih cerdas. Masa sih? Misalnya widget ESPN yang menampilkan informasi tentang sebuah acara olahraga terbaru, tak hanya diam saja widget akan berkembang menunjukkan lebih banyak informasi, bahkan termasuk replay video game.
Tak hanya itu, widget di iOS juga mendukung 3D Touch. Sehingga pilihan menu yang muncul di iOS 10 jauh lebih kaya dibandingkan iOS 9. Pada homescreen bagian paling kiri, secara default Apple melengkapi widget terdedikasi seperti Spotlight atau Siri. Kamu juga bisa melakukan kustomisasi widget lainnya sesuai dengan keinginan kamu.
4. Dukungan 3D Touch pada Lockscreen
3D Touch memang fitur unggulan iPhone, jelas Apple ingin meningkatkan fungsi 3D Touch lebih baik lagi. Nah pada iOS 10, fitur 3D Touch ini juga mendukung pada area kunci layar. Hasilnya kamu dapat melakukan preview pesan yang masuk dengan cara yang sangat interaktif dan kamu juga langsung dapat membalasnya.
5. Dukungan Apple Pay di Browser Safari
Serupa dengan Android Pay, Apple Pay juga akan dapat digunakan dalam website mobile langsung sebagai pilihan pembayaran. Hal ini jelas secara signifikan akan meningkatkan pengalaman pengguna iPhone, karena tak perlu repot-repot lagi ketika sedang belanja online.
6. Aplikasi Home Baru
HomeKit ini adalah cara mengendalikan beragam peralatan rumah tangga yang dapat terhubung ke perangkat iOS secara nirkabel. Kamu bisa membuka pintu garasi, mengendalikan suhu ruangan, menyalakan lampu atau beragam hal lainnya secara remote. Kamu juga bisa membuat profil pengaturan yang fleksibel, contohnya dengan memilih Good Night maka akan langsung mematikan semua lampu di dalam ruangan, menutup tirai jendela, dan mengunci pintu. Apple juga menjamin keamanan akses di Home jika kamu ingin melakukan remote dari jauh, koneksi yang digunakan berbasis end to end encryption demi menjaga keamanan rumah.
7. Wajah Baru Apple Music
Pada iOS 10 Apple juga memberikan sentuhan khusus pada aplikasi Apple music dengan tampilan putih dan sederhana. Sehingga kamu bisa lebih fokus pada konten dan menawarkan akses musik yang lebih intuitif serta mudah digunakan. Selain itu, terdapat pula sebuah jalan pintas untuk download musik favorit kamu. Layanan ini juga menghadirkan lirik pada lagu yang diputar.
Apple Music 0.9.0
8. Sentuhan Apple News
Perubahan besar lainnya terletak di Apple News dengan desain tampilan yang telah disederhanakan, membuatnya semakin cocok disebut majalah digital. Apple News juga mendukung subscriptions, untuk kamu yang ingin berlangganan konten majalah digital berbayar dari penyedia berita premium seperti New York Times, National Geographic, dan lainnya.
9. Aplikasi Photos yang Cerdas
Aplikasi penampil foto juga mendapat sentuhan baru di OS 10, Photos semakin cerdas dan mampu mengenali wajah, objek, tempat, dan lainnya. Terdapat mode places yang lebih baik yaitu visualiasi untuk semua tempat dalam foto yang kamu ambil, selanjutnya ada advance computer vision, object & scene recognition, dan memories yang memperlihatkan foto berdasarkan lokasi atau moment yang terkait.
10. Peningkatan Keyboard QuickType
Selain Photos yang lebih pintar, aplikasi keyboard bawaan Apple juga semakin pintar. Dimana kamu bisa bertransisi bahasa yang berbeda tanpa harus beralih secara manual. Pun demikian prediksi dan saran kata berikutnya yang lebih relevan. Tak hanya itu dengan bantuan Siri, keyword mampu menawarkan info kontak yang relevan, membacakan pesan hingga mengisi kegiatan di kalender.
Nah perangkat iDevice yang akan mendapatkan update iOS 10, sebagai berikut:
- iPhone 6s
- iPhone 6s Plus
- iPhone 6
- iPhone 6 Plus
- iPhone SE
- iPhone 5s
- iPhone 5c
- iPhone 5
- iPad Pro 12.9-inch
- iPad Pro 9.7-inch
- iPad Air 2
- iPad Air
- iPad 4th generation
- iPad 3rd generation
- iPad 2
- iPad mini 4
- iPad mini 3
- iPad mini 2
- iPad mini
- iPod Touch 6th generation
- IPod Touch 5th generation
Nah bagaimana? buruan beli iphonemu...
Tags: teknology
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 Responses to “ Fitur Baru iOS ”
Posting Komentar